Jeneponto, Aliefmedia.co.id – Babinsa Koramil 03/Tamalatea Kodim 1425/Jeneponto, terus menunjukkan kedekatannya dengan masyarakat binaan melalui kegiatan ibadah sholat Subuh berjamaah di masjid wilayah binaanya, Rabu, 27/08/2025.
Seusai ibadah, Babinsa melanjutkan aktivitas dengan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga, membicarakan seputar kondisi lingkungan, kegiatan sosial, hingga rencana pembangunan desa.
Kegiatan ini tidak hanya memperkuat keimanan, tetapi juga mempererat hubungan emosional antara Babinsa dengan masyarakat. Kehadiran Babinsa di tengah jamaah membuat suasana lebih hangat, di mana warga dapat menyampaikan langsung aspirasi maupun permasalahan sehari-hari dalam nuansa kekeluargaan.
Babinsa Desa Bontosunggu, Serda Ramli mengatakan bahwa kegiatan ini adalah wujud nyata kedekatan TNI dengan rakyat.
“Melalui sholat berjamaah dan ngobrol santai setelahnya, kita bisa lebih dekat, saling percaya, dan bersama-sama menjaga lingkungan desa agar tetap aman dan rukun,” kata Serda Ramli salah satu Babinsa yang terus aktif melaksanakan ibadah sholat subuh berjamaah di wilayah binaanya.
Ia menambahkan bahwa komunikasi semacam ini penting untuk memperkokoh kebersamaan. “Kami ingin masyarakat tahu bahwa Babinsa selalu hadir, bukan hanya ketika ada masalah, tetapi juga dalam aktivitas sehari-hari mereka. Dengan cara ini, persatuan dan semangat gotong royong akan semakin kuat di Bontosunggu,” tutup Serda Ramli.
(Pendim 1425/Jeneponto)